Jenis Film "young adult"

Film: Inikah Rasanya Cinta? (2005)

Jason (Gilbert Marciano) ingin mengungkapkan cinta pada Nadia (Alyssa Soebandono), kawan sekelasnya, tapi selalu gagal karena berbagai sebab. Nadia justru tertarik pada Ryan (Fedi Nuril), bintang populer, yang dalam kehidupan nyatanya sangat tertekan oleh ayahnya maupun pacarnya. Untuk mendongkrak popularitasnya, diadakan acara "Makan Malam Bersama Ryan". Yang terpilih kebetulan Nadia. Pengalaman ini ternyata memukul Nadia karena ulah pacar Ryan. Melihat Ryan mendekati Nadia, Jason mundur. Terny...


selengkapnya



Film: Satu Kecupan (2004)

Meski sudah dua tahun pacaran, tak sekalipun Ardi (Henky Kurniawan) mencium bibir kekasihnya, Desi (Masayu Anastasia), pelajar SMA dan penyiar radio. Ardi tak mau mencium Desi, karena tak mau menggangu hubungan cinta mereka dengan hal-hal berbau hasrat fisik, apalagi Desi masih pelajar. Desi sendiri begitu mendambakan ciuman Ardi, karena sebagian besar temannya sudah berciuman dengan pacar mereka. Suatu hari, di tengah siaran radio, Desi ditanya pendengar mengenai pengalaman pertama berciuman de...


selengkapnya



Film: Me vs High Heels - Aku vs Sepatu Hak Tinggi (2005)

Sasha (Ayushita) biasa tampil cuek dan tomboy. Sikap itu membuat orangtua dan sahabatnya, Arnold (Henky Kurniawan) dan Lola (Nuri Maulida), di sekolah geleng-geleng kepala. Sasha tak perduli, sampai ia jumpa cowok ganteng, Ronald (M Dwi Andika). Sasha naksir dan penasaran. Kemudian ia mendapat info bahwa cosok itu teman sekolah Dina (Ardina Rasti), pacar Arnold. Lewat perjodohan yang dibantu Dina dan Dondon (Raffi Ahmad), teman Sasha juga yang naksir Lola. Syaratnya Sasha harus tampil feminin se...


selengkapnya



Film: Crush (2014)

Produser minta Cherrybelle membuat koreografi tari baru agar citra Cherrybelle lebih progresif dibandingkan girl band lain di Indonesia. Pihak manajemen pun mendatangkan pelatih baru, Andre, penari senior di Jakarta. Kehadiran Andre membuat anggota Cherrybelle salah tingkah, terutama Kezia. Suatu hari, Andre menemukan surat cinta dari penggemar rahasia. Hal ini membuat Andre marah dan memutuskan untuk berhenti mengajar.Cherly, sebagai ketua Cherrybelle, merasa bersalah. Ketika dia mencari Andre,...


selengkapnya



Film: Garasi (2006)

Gaya (Ayu Ratna), Aga (Fedi Nuril) dan Awan (Aries Budiman) yang memiliki latar belakang berbeda-beda, membentuk band bernama Garasi. Mereka ingin menyajikan musik yang berbeda. Mereka didukung oleh toko musik D'Lawas, tempat berkumpulnya pencinta musik sejati. Latar belakang yang berbeda tadi menjadi kerikil dalam kelanjutan hubungan awak band, meski musik mereka cukup diterima masyarakat. Gaya, tinggal hanya bersama ibunya, Kinar (Syaharani), karena sang ibu sudah putus hubungan dengan ayah Ga...


selengkapnya