«

Masihkah The Jungle Book Rajai Box Office Amerika?

»

Mowgli kecil bersama sahabatnya dalam film "The Jungle Book" yang berhasil memuncaki tangga box office Amerika sebagai yang terlaris pekan lalu, apakah masih berada di posisi yang sama?

Sejak penayangan perdananya 15 April 2016 lalu, The Jungle Book membukukan rekor box office yang fantastis sebesar $103.6 Juta di 3 hari pertama penayangannya.

Di Indonesia sendiri sudah ditayangkan satu pekan lebih awal, film garapan sutradara Jon Favreau (Iron Man) ini memperoleh $187 Juta. Dimana hasil terbesar diperoleh dari penayangannya di negara Tiongkok sebesar $50.3 Juta.

The Jungle Book juga mendapatkan pujian luar biasa dari hampir semua penonton yang menyaksikan filmnya dengan akumulasi penilaian cinemascore "A", Rottentomatoes sendiri mencatat, The Jungle Book meraih nilai nyaris sempurna 95% serta 8.1 dari IMDB.

Tak heran tanpa perlu menunggu lebih lama lagi, Disney dengan percaya diri langsung mengumumkan untuk membuat sekuelnya segera.

The Jungle Book berkisah tentang Mowgli (Neel Sethi), bocah yatim piatu yang dibesarkan di hutan di bawah asuhan Bagheera (Ben Kingsley) si macan kumbang dan Rakcha (Lupita Nyong'o) ibu sang serigala. Walaupun dia mencoba untuk hidup sebagai salah satu satwa liar, namun justru menjadi semakin jelas bahwa Mowgli selayaknya tinggal bersama manusia

Dengan bantuan beruang bernama Baloo (Bill Murray) dan Raja Louie (Christopher Walken) si raja kera, Mowgli menghadapi penjahat Shere Shan (Idris Elba) si harimau dan Kaa (Scarlett Johansson) si ular yang mengantarkan Mowgli pada keputusan apakah masa depannya adalah sebagai manusia di hutan atau di kota.


Keyword: Ben Kingsley, Bill Murray, Box Office, Christopher Walken, Disney, Film Box Office The Jungle Book, Idris Elba, Indonesia, Iron Man, Jon Favreau,


Film Terkait

Informasi Terkait


Komentar