« |
Rizal Djibran Somasi Rumah Produksi "Turunnya 7 Bidadari"» |
Rumah D'Ria Citra Sinema kini bermasalah dengan pesinetron Rizal Djibran yang namanya masuk ke dalam materi promosi sebagai peran utama di film "Turunnya 7 Bidadari".
"Saya baru tahu adanya tindakan pencatutan nama ini tanggal 26 Agustus kemarin. Ternyata sudah ter-publish sudah 10 hari, dari 16 agustus di sosial media kalau saya adalah aktor utamanya," buka Rizal Djibran saat ditemui di Kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, akhir pekan ini.
"Memang saya pernah dihubungi pada 17 Agustus oleh Bapak 'G'. Beliau selaku orang yang berwenang dari rumah produksi itu memberitahu soal filmnya dan mengajak saya. Akhirnya saya minta offering, saya kasih email. Saya minta dirimkan konsep film, dan skenario seperti apa. Standar persyaratan produksi pada umumnya," sambung Rizal.
"Setelah itu, tidak ada komunikasi lagi. Tiba-tiba saya dihubungi kalau ada info ini. Sudah menyebar bahwa film 'Turunnya 7 Bidadari' menggunakan saya sebagai aktornya. Bahkan mereka membuka audisi talent dengan ada nama saya," tegas Rizal lagi.
Akun Twitter filmnya, @7BidadariFilm mengunggah poster audisi yang dimaksud bintang sinetron 'Tutur Tinular' itu. Selain namanya, ada juga Yeyen Lidya dan Torro Margens.
"Kami belum tahu, apakah dua aktor lain yang namanya juga ada, sudah legal atau belum. Tapi, untuk Rizal Djibran, ini perbuatan pencatutan nama tanpa izin. Saat ini, kami layangkan somasi terbuka kepada rumah produksi D'Ria Citra Sinema," giliran pengacara Rizal Djibran, Denny Lubis angkat bicara.
"Somasi kami meminta untuk pihak D'Ria Citra Sinema mengklarifikasi, memintaaaf dan melakukan penarikan atas nama Rizal. Jika memang tidak ditanggapi, kami tidak segan-segan menempuh jalur hukum, pasalnya akan kami lihat nanti," tandas Denny Lubis lagi.
Keyword: Turunnya 7 Bidadari, Rizal Djibran, D'ria Citra Sinema, Denny Lubis,
- By constantio
- 31 August 2015
- 1524 views
- Berita